Pada hari Kamis 29 Februari 2024, Mahasiswa Institut Kesehatan dan Bisnis Surabaya (IKBIS) telah selesai melaksanakan pengabdian dan pembelajaran dalam kegiatan Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) tahun 2024 yang dilaksanakan di Desa Labang, Bangkalan selama kurang lebih 2 minggu.
Banyak pembelajaran serta momen selama KKM yang menjadi kenangan bagi Mahasiswa tersendiri, salah satunya adalah acara penutupan sekaligus perpisahan antara kelompok mahasiswa KKM dan warga Desa Labang, acara tersebut dilaksanakan di Kantor Kecamatan Desa Labang yang dihadiri oleh Kepala Camat dan jajaran nya serta Polisi di daerah Desa Labang dan juga Hadir Perwakilan dari Rektor beserta jajaran dan juga para Dosen Pembimbing Lapangan.
Acara penutupan berlangsung dengan lancar, dan selanjutnya para Mahasiswa pun membuka Pos Cek Kesehatan Gratis bagi Masyarakat sekitar sebuah momen untuk mengucapakan selamat tinggal dan bentuk rasa Terima kasih Kepada Perangkat Desa serta seluruh Masyarakat Desa Labang yang telah menerima kedatangan para Mahasiswa KKM IKBIS 2024 ini untuk mencari ilmu dan mengabdi.
Semoga dengan berbagai program KKM yang telah dilaksanakan ini, dapat bermanfaat dan berguna untuk kemajuan Masyarakat Desa Labang kedepannya.