Membangun Generasi Perawat yang Siap Menjawab Tantangan Global!

Profesi Ners

S1 keperawatan kesehatan

Tentang Profesi Ners

Pendidikan Profesi NERS Institut Kesehatan dan Bisnis Surabaya (IKBIS) adalah jenjang pendidikan lanjutan yang bertujuan untuk mempersiapkan lulusan S1 Keperawatan menjadi perawat profesional yang berlisensi. Program ini menitikberatkan pada praktik klinis intensif di berbagai spesialisasi keperawatan, termasuk medikal bedah, maternitas, kesehatan jiwa, hingga keperawatan gawat darurat dan komunitas.

Ke Unggulan

  1. Praktik Klinis Terpadu:
  • Praktik Profesi Keperawatan Medikal Bedah (Semester 8):
    Mahasiswa berpartisipasi langsung dalam praktik di rumah sakit, menangani kasus-kasus medikal bedah yang kompleks.
  • Praktik Profesi Keperawatan Gawat Darurat dan Kritis (Semester 9):
    Mahasiswa dilatih untuk merespons situasi kritis dengan cepat dan tepat, sesuai dengan kebutuhan fasilitas kesehatan modern.
  1. Spesialisasi Keperawatan:
  • Praktik Profesi Keperawatan Maternitas (Semester 8):
    Fokus pada kesehatan ibu dan anak, mahasiswa belajar menangani kasus-kasus maternitas dari yang rutin hingga komplikasi.
  • Praktik Profesi Keperawatan Kesehatan Jiwa (Semester 8):
    Mahasiswa mendapatkan pemahaman mendalam tentang perawatan kesehatan jiwa, melatih mereka untuk bekerja di fasilitas kesehatan mental atau komunitas.
  1. Peningkatan Kompetensi Manajemen:
    Praktik Profesi Manajemen Keperawatan (Semester 9): Mahasiswa belajar mengelola tim keperawatan, mengembangkan kemampuan manajerial yang dibutuhkan untuk peran kepemimpinan.

Jenjang Karir Profesi Ners


Setelah menyelesaikan Pendidikan Profesi NERS, lulusan dapat menempuh berbagai jenjang karir seperti:

  • Perawat Spesialis:
    Fokus pada bidang-bidang spesifik seperti keperawatan medikal bedah, keperawatan anak, atau keperawatan kesehatan jiwa.


  • Manajer Keperawatan:
    Lulusan dengan kemampuan manajerial yang kuat dapat mengambil peran sebagai manajer di rumah sakit atau klinik.

  • Perawat Komunitas:
    Berkontribusi pada peningkatan kesehatan masyarakat melalui program-program kesehatan komunitas.

Berita Profesi Ners

Testimoni Alumni Profesi Ners

Belajar di jurusan Keperawatan itu kompleks tapi seru, yang dipelajarin nggak cuma gimana caranya pasang infus atau perawatan orang sakit di rumah sakit. Tapi kita juga belajar bagaimana suatu penyakit itu bisa terjadi, gimana cara pencegahannya, siapa aja yang beresiko menderita, dan perawatan yang harus dilakukan.
Nur Farida
Alumni S1 Keperawatan 2015
Secara pribadi, kuliah di sini juga nggak kalah keren dengan mereka yang kuliah di universitas ataupun Akper lain. Aku sangat bangga. Banyak mahasiswa maupun alumni yang berprestasi, Aku juga belajar bagaimana berorganisasi. Hal ini jelas perlu untuk melatih rasa percaya diri kita untuk berbicara di depan umum.
Inas Hayati
Alumni S1 Keperawatan 2012
IKBIS adalah kampus yang mendidik mahasiswa nya agar menjadi seseorang perawat profesional,dan kompeten dan Prodi S1 Keperawatan mempunyai Dosen yang memiliki pengalaman study yang sangat bagus dan luar biasa. Good job IKBIS!
Dimas Hendarto
Alumni S1 Keperawatan 2021